PENGELOLAAN USAHA DAN KEUANGAN BAGI UMKM DESA HARAPAN JAYA KEC. KEDONDONG KAB. PESAWARAN

indah lia puspita, Mumammad Luthfi, Eka Sariningsih

Sari


Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan salah satu penggerak perekonomian rakyat yang
sangat tangguh dan memberikan kontribusi signifikan yang sangat besar dan dekat dengan rakyat kecil.
Dalam kegiatan bisnis usaha, tidak lepas dari pengelolaan keuangan yang mudah di mengerti dan dapat
dikerjakan semua orang, mengelola keuangan yang baik menjadi salah satu aspek penting bagi kemajuan
badan usaha. Pengelolaan keuangan dapat dilakukan melalui Akuntansi, disinilah peran akuntansi untuk
memberikan informasi kepada pihak penggunanya/manajemen perusahaan atau badan usaha. Akuntansi
merupakan salah satu cara untuk menghasilkan suatu informasi keuangan yang dapat digunakan sebagai
dasar pengambilan keputusan strategis bagi pihak manajemen. Tujuan dari dilakukannya kegiatan
pengabdian ini adalah ntuk meningkatkan kemauan atau keinginan pelaku UMKM agar menggunakan
akuntansi untuk meningkatkan kenerja keuangan. Kegiatan diawali dengan mengumpulkan peserta di
rumah kepala dusun sindang resmi, dilanjutkan pembukaan dan dilanjutkan dengan sambutan Dekan
Fakultas Ekonomi dan dilanjutkan dengan penyampaian materi mengenai pelatihan pembukuan sederhana
dan pendampingan terhadap peserta pelatihan saat mencoba mempraktekan pembukuan sederhana sesuai
dengan instruksi instruktur. Kemudian diadakan sesi dokumentasi dan penyerahan cendramata. Kegiatan
pelatihan bagi pengusaha UMKM di Desa Harapan Jaya ini dilakukan beberapa kali, mulai dari
pengolahan usaha baik berupa pengolahan produk sampai dengan pengelolaan keuangan.
Kata kunci : Pengelolaan Usaha, Keuangan dan UMKM Desa

Teks Lengkap:

PDF


DOI: https://doi.org/10.33024/pkmakt.v1i2.5824

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Penerbit : Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi, Universitas Malahayati, Bandar Lampung