PERBANDINGAN KADAR KALSIUM DALAM TERI NASI KERING DAN TERI NASI BASAH DENGAN METODE SPEKTROFOTOMETRI SERAPAN ATOM

Sudewi Mukharomah Khoirunisa

Sari


Ikan teri merupakan salah satu sumber kalsium yang baik, karena dikonsumsi
bersama dengan tulangnya. Berbeda dengan ikan lain yang hanya dikonsumsi
dagingnya saja. Didalam teri nasi terkandung, protein, air, lemak, kalsium, fosfor, dan zat besi. Kalsium merupakan mineral yang paling banyak terdapat didalam tubuh yaitu 1,5-2% atau 1 kg dalam tubuh orang dewasa. Kalsium didalam tubuh berfungsi sebagai pembentukan tulang dan gigi, pembentukan darah, sebagai katalisator reaksi-reaksi biologik, serta kontraksi otot. Kekurangan kalsium dapat menyebabkan tulang kurang kuat, mudah bengkok dan rapuh atau yang sering disebut dengan osteoporosis.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan kadar kalsium pada teri nasi kering dan teri nasi basah dengan metode spektrofotometri serapan atom. Penetapan kadar kalsium dilakukan dengan metode Spektrofotometri Serapan Atom Shimazu AA-7000 menggunakan nyala udara-astilen pada panjang gelombang 422,51 nm. Hasil penetapan kadar kalsium diperoleh persamaan regresi Y= -0,00118x + 0,0323 dengan koefisien korelasi r = 0,9995 dan diperoleh kadar kalsium teri nasi kering 281,87 mg/kg, 271,65 mg/kg, dan 298,91 mg/kg. Sedang kalsium pada teri nasi basah sebesar 217,68 mg/kg, 214,59 mg/kg, dan 239,34 mg/kg. Dari hasil perhitungan uji t didapat bahwa thitung = 0,7351 dan traber = 4,60.
Sehingga tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara kadar kalsium pada teri
nasi kering dan teri nasi basah. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat
disimpulkan bahwa kadar kalsium teri nasi kering lebih tinggi daripada teri nasi basah.
Kata kunci: ikan teri, sumber mineral, kalsium, SSA.

Teks Lengkap:

PDF


DOI: https://doi.org/10.33024/jaf.v3i3.2811

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##